Jaringan telekomunikasi di Kepulauan Riau telah menjangkau hampir di seluruh daerah. Beberapa perusahaan telekomunikasi dan operatur telepon seluler yang saat ini beroperasi di Kepulauan Riau antara lain :

  1. Telkom, melayani kapasitas 104,000 sst di Batam, 29,594 sst di Kab. Kepulauan Riau, 8,110 sst di Kab. Karimun dan juga di Kab. Lingga dan Kab. Natuna dalam jumlah terbatas.
  2. Indosat dan Telkom, melayani telekomunikasi internasional.
  3. Telkomsel, Excelcomindo, Indosat & BYRU melayani telepon seluler.
  4. Lintas Artha, melayani telekomunikasi data terutama di Kota Batam.
  5. Listrik

Untuk pulau Batam listrik di sediakan oleh PLN (194 MW) dan swasta (189 MW). Selain di pulau Batam, pelayanan listrik masih belum mencukupi dan untuk itu perlu ditambah tenaga pembangkit listrik di masing-masing Kabupaten/Kota sebanyak 10 pembangkit listrik dengan kapasitas 10-15 MW. Kebutuhan listrik di Kabupaten Kepulauan Riau sebagian besar dipenuhi oleh PLN Cabang Tanjung Pinang. 

Jumlah Pembangkit, Kapasitas Terpasang dan Tenaga Yang Dibangkitkan

Lokasi

Jumlah Mesin

Daya Terpasang (Kwh)

Produksi (Kwh)

Pemakaian (Kwh)

Susut (Kwh)

Bintan

16

7.038

18.896.806

829.508

7.929.213

Batam

16

5.760.000

16.623.926

8.311.963

-

Karimun

35

26.564

111.001.026

-

-

Natuna

-

-

-

-

-

Tanjungpinang

27

49.199

193.175.556

5.827.733

12.533.115

Lingga

21

6.372

12.011.661

248.959

1.378.508

Sumber: Potensi Investasi Provinsi Kepulauan Riau 2011